Minggu, 12 Desember 2010

238.603 Jiwa Miskin Dapat Perlindungan Jamkesmas

Sebanyak 238.603 jiwa miskin warga Kabupaten Purworejo mendapat perlindungan jaminan kesehatan masyarakat (Jamkesmas). Jumlah itu belum terhitung masyarakat miskin penghuni panti sosial termasuk gelandangan, pengemis, anak terlantar dan lainnya yang ditetapkan Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Sosial (Disnakertranssos).

“Ada empat rumah sakit yang ditunjuk untuk memberikan pelayanan terhadap masyarakat miskin pengguna Jamkesmas,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Purworejo dr Kuswantoro MKes, Sabtu (11/12).

Menurutnya, keempat rumah sakit yang ditunjuk itu masing-masing Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Saras Husada Purworejo, PKU Muhamadiyah Purworejo, RS Palang Biru Kutoarjo, dan RS Panti Waluyo Purworejo.

“Bila selama ini peserta Jamkesmas masih dibebani biaya pembelian obat, karena pada rumah sakit yang bersangkutan tidak ada obat yang dimaksud, maka mulai tahun 2011 nanti sudah tidak lagi,” kata Kuswantoro seraya menambahkan, pelayanan Jamkesmas sudah berbentuk paket termasuk obat-obatan hingga operasi.

Dikatakan pula, pelayanan kesehatan masyarakat miskin ini bersumber dari program bantuan sosial. “Progran ini diselenggarakan secara nasional, dalam rangka mewujudkan pelayanan kesehatan yang menyeluruh bagi masyatakat miskin,” jelasnya.

Peserta Jamkesmas juga dapat memperoleh pelayanan kesehatan di seluruh Indonesia. Rumah sakit yang ditunjuk juga tidak boleh menolak terhadap permintanaan pelayanan kesehatan peserta Jamkesmas,” tegas Kuswantoro.

Sumber:KRjogja

0 komentar:

About This Blog

Blog ini berisi kumpulan berita dari berbagai sumber.

Terutama yang berhubungan dengan Purworejo.

Semoga bisa membantu anda mengenal kota ini lebih dalam.

Terimakasih.

Berita Purworejo 2010 Presented By d-_-b

Back to TOP